TEKNOVIDIA.BIZ.ID – Harga emas perhiasan kembali jadi perhatian masyarakat di awal tahun 2026.
Hari ini, Jumat 2 Januari 2026, emas masih jadi pilihan favorit sebagai instrumen investasi aman dan juga sebagai penunjang gaya hidup.
Di tengah kondisi ekonomi yang belum sepenuhnya stabil ini, emas perhiasan masih dinilai mampu menjaga aset dalam jangka panjang.
Selain itu, fleksibilitasnya membuat emas tetap diminati untuk kebutuhan investasi dan pemakaian sehari-hari.
Harga Emas Perhiasan Awal Tahun 2026
Memasuki pekan pertama Januari, harga emas perhiasan di pasar domestik menunjukkan perbedaan di setiap gerai.
Perbedaan ini dipengaruhi oleh kadar karat emas, biaya produksi, hingga kebijakan masing-masing toko emas.
Beberapa gerai besar seperti Raja Emas Indonesia dan Laku Emas CMK Group seringkali merilis daftar harga resmi yang kerap dijadikan acuan oleh masyarakat sebelum membeli emas perhiasan.
Daftar Harga Emas Perhiasan Raja Emas Indonesia
Mengutip laman resmi Raja Emas Indonesia per Jumat (2/1/2026), berikut harga emas perhiasan berdasarkan kadar karat:
- 24 karat per gram : Rp2.155.000
- 23 karat per gram : Rp1.887.000
- 22 karat per gram : Rp1.804.000
- 21 karat per gram : Rp1.723.000
- 20 karat per gram : Rp1.641.000
- 19 karat per gram : Rp1.558.000
- 18 karat per gram : Rp1.477.000
- 17 karat per gram : Rp1.395.000
- 16 karat per gram : Rp1.312.000
- 15 karat per gram : Rp1.231.000
- 14 karat per gram : Rp1.149.000
- 13 karat per gram : Rp1.066.000
- 12 karat per gram : Rp986.000
Harga Emas Perhiasan Laku Emas CMK Group
Sementara itu, Laku Emas CMK Group juga merilis daftar harga emas perhiasan dengan nominal yang agak berbeda. Berikut daftarnya:
- 24 karat per gram : Rp2.067.000
- 23 karat per gram : Rp1.848.000
- 22 karat per gram : Rp1.767.000
- 21 karat per gram : Rp1.691.000
- 20 karat per gram : Rp1.609.000
- 19 karat per gram : Rp1.527.000
- 18 karat per gram : Rp1.445.000
- 17 karat per gram : Rp1.363.000
- 16 karat per gram : Rp1.281.000
- 15 karat per gram : Rp1.201.000
- 14 karat per gram : Rp1.120.000
- 13 karat per gram : Rp1.040.000
- 12 karat per gram : Rp958.000
Perlu diketahui juga bahwasannya harga emas perhiasan dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti pergerakan harga emas dunia dan juga kebijakan masing-masing gerai.
Oleh Karena itu, masyarakat disarankan untuk rutin mengecek harga terbaru sebelum melakukan pembelian.
Bagi kamu yang berencana membeli emas perhiasan di awal tahun, baik untuk investasi maupun kebutuhan konsumtif, data harga ini bisa menjadi referensi awal agar keputusan yang diambil lebih tepat.