TEKNOVIDIA.BIZ.ID – Nama Megawati Hangestri Pertiwi kembali menjadi sorotan publik voli Tanah Air.
Pevoli putri Indonesia ini dipastikan pulang ke klub lamanya, Jakarta Pertamina Enduro untuk menghadapi Proliga 2026.
Kepulangannya usai berkiprah di luar negeri pun memunculkan satu pertanyaan besar, berapa gaji Megawati Hangestri di Proliga 2026?
Untuk mengetahui secara detailnya, mari kita ulas rinciannya sebagai berikut :
Megawati baru-baru ini hadir mewakili Jakarta Pertamina Enduro dalam konferensi pers resmi Proliga 2026 yang digelar PBVSI.
Kepastian kembalinya Mega pertama kali telah diumumkan melalui akun Instagram resmi klub pekan lalu.
Saat ditanya alasan memilih kembali ke Jakarta Pertamina Enduro, pevoli asal Jember, Jawa Timur itu mengaku tidak memiliki alasan khusus.
Ia hanya merasa nyaman dan siap memberikan kontribusi terbaik untuk tim.
Sistem Gaji Pemain Proliga Diatur PBVSI
Perlu diketahui, pembayaran gaji pemain di Proliga tidak sepenuhnya ditentukan klub.
PBVSI sebagai otoritas tertinggi voli Indonesia telah menetapkan sistem penggajian yang berdasarkan empat golongan.
Pemain tim nasional dengan pengalaman internasional seperti Megawati Hangestri masuk ke kategori golongan empat, yang merupakan level tertinggi dalam struktur gaji Proliga.
Saat memperkuat Jakarta BIN pada Proliga 2024, Megawati menerima bayaran sekitar Rp75–125 juta per bulan, atau setara Rp300–500 juta per musim, tergantung durasi kontrak dan kesepakatan klub.
Gaji Megawati Hangestri di Liga Voli Korea
Selanjutnya, mama Megawati semakin dikenal setelah tampil bersama Red Sparks di Liga Voli Korea Selatan.
Pengaruh besar yang ia berikan membuat pengamat voli Korea Oh Hae-won, menilai gaji Megawati terlalu kecil dibanding kontribusinya di lapangan.
Pada musim debutnya di Korea, Megawati digaji sekitar Rp1,9 miliar.
Angka tersebut kemudian naik lagi menjadi Rp2,4 miliar per musim dengan performa impresifnya bersama Red Sparks.
Maka tak heran jika wacana kenaikan gaji Megawati sempat ramai dibicarakan media Korea Selatan.
Kenapa Gaji Megawati Tak Bisa Disamakan dengan KYK?
Walaupun tampil gemilang, gaji Megawati Hangestri nyaris mustahil menyamai pevoli top Korea yang masing-masing digaji Rp9 miliar per musim.
Hal demikian dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya:
- Aturan salary cap KOVO, Setiap klub Liga Voli Korea dibatasi total gaji pemain maksimal 2,9 miliar won per musim. Saat ini, total gaji skuad Red Sparks sudah berada di kisaran 2,4 miliar won.
- Batas gaji pemain asing, pemain asing di Liga Voli Korea hanya boleh menerima gaji maksimal 400–500 juta won per musim terlepas dari performa di lapangan.
Untuk menjawab terkait berapa gaji megawati Hangestri, bahwa karena regulasi ini kenaikan gajinya terjadi secara bertahap menunggu musim baru, itu pun jika ia bertahan di Korea Selatan.
Perkiraan Gaji Megawati Hangestri di Proliga 2026
Berapa gaji Megawati Hangestri?
Hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi terkait besaran gaji Megawati Hangestri setelah bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro untuk Proliga 2026.
Akan tetapi, dengan statusnya sebagai pemain timnas dan bintang internasional tersebut, Mega diperkirakan akan menerima bayaran maksimal sesuai regulasi PBVSI, atau juga disertai bonus performa dan kontrak komersial tambahan.